Showing posts with label matematika. Show all posts
Showing posts with label matematika. Show all posts

14 Jurusan Matematika dan Statistika Terbaik di Indonesia

Universitas jurusan matematika terbaik di Indonesia merupakan universitas negeri dan universitas swasta terbaik di Indonesia yang memiliki jurusan matematika S1 peringkat A. Jurusan statistika juga ditampilkan disini, termasuk jurusan peringkat B dan C sebagai alternatif untuk mendaftar ke PTN melalui jalur mandiri, SNMPTN dan SBMPTN, ataupun yang mendaftar ke PTS.

Matematika adalah studi besaran, struktur, ruang, dan perubahan. Disiplin utama di dalam matematika muncul karena kebutuhan akan perhitungan di dalam perdagangan, untuk memahami hubungan antarbilangan, untuk mengukur tanah, dan untuk meramal peristiwa astronomi. Empat kebutuhan ini secara kasar dapat dikaitkan dengan pembagian-pembagian kasar matematika ke dalam pengkajian besaran, struktur, ruang, dan perubahan (yakni aritmetika, aljabar, geometri, dan analisis).

Matematika terapan merupakan penggunaan alat matematika abstrak guna memecahkan masalah-masalah konkret di dalam ilmu pengetahuan, bisnis, dan bidang lainnya. Salah satu matematika terapan yang lahir dari ilmu matematika adalah statistika. Statistika sudah menjadi disiplin ilmu tersendiri.

Statistika adalah ilmu yang mempelajari bagaimana merencanakan, mengumpulkan, menganalisis, menginterpretasi, dan mempresentasikan data. Dari kumpulan data, statistika dapat digunakan untuk menyimpulkan atau mendeskripsikan data. Sebagian besar konsep dasar statistika mengasumsikan teori probabilitas. Beberapa istilah statistika antara lain: populasi, sampel, unit sampel, dan probabilitas (Wikipedia).

Jurusan matematika dan statistika berada di bawah Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) bersama dengan jurusan biologi, fisika, geofisika, kimia dan biokimia.