Showing posts with label UPBJJ. Show all posts
Showing posts with label UPBJJ. Show all posts

Lokasi Cabang-Unit Universitas Terbuka UT Seluruh Indonesia

Lokasi Universitas Terbuka di Seluruh Indonesia

Universitas Terbuka atau UT adalah layanan pendidikan tinggi terbuka dan jarak jauh (PTTJJ) yang berkantor pusat di Jakarta. Universitas Terbuka dapat menjangkau seluruh propinsi di Indonesia dengan dukungan cabang atau unit-unit kantor layanan yang tersebar di seluruh propinsi. Cabang atau kantor layanan UT di daerah-daerah ini dinamai Unit Program Belajar Jarak Jauh Universitas Terbuka (UPBJJ-UT). 

Salah satu contoh unit UT adalah UPBJJ Bogor atau disingkat UT-Bogor, memiliki gedung baru yang diresmikan pertengahan 2014 di Jalan Sholeh Iskandar 234, Tanah Sareal. Gedung tersebut berdiri di atas tanah 3200 m2 dengan luas bangunan kurang lebih 1750 m2. Bangunan terdiri dari 3 lantai. Lantai pertama untuk pelayanan, gudang modul, ruang konsultasi, Learning Resource Center, dan ruang arsip. Lantai dua adalah ruang staf akademik, tata usaha, keuangan, sarpras, ruang arsip, ruang video conference. Lantai tiga adalah aula yang dapat memuat 300 orang. Aula ini disekat-sekat menjadi ruang ujian online dan ruang-ruang untuk tutorial. UT Bogor memiliki 13.000 mahasiswa aktif yang tersebar di enam Kabko. 150 orang diantaranya adalah mahasiswa penerima beasiswa BIDIKMISI.